Iklan

" />

Markas Judi Pasar VII Marelan Digrebek dan Dipolice Line

Saturday 15 June 2024 | 10:12 WIB Last Updated 2024-06-16T16:26:21Z
MedanTop.id, Sumut - Sesaat setelah Presiden Jokowi menerbitkan surat keputusan pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Perjudian Online, markas judi terbesar di Sumatera Utara (Sumut) berlokasi di Jalan Veteran Pasar VII, Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli digrebek pihak kepolisian, Jum'at (14/6/2024) sore kemarin.


Menurut pengakuan seorang warga, penggerebekan tersebut, dilakukan pihak Polsek Medan Labuhan bersama Polres Pelabuhan Belawan. 

Walau tidak berhasil mengamankan bandar, pemain serta menyita barang bukti,  namun pihak kepolisian langsung memasang garis polisi di lokasi tersebut.

Dingungkapkan warga, lokasi yang dijadikan markas judi itu, selama ini tidak pernah terjamah aparat kepolisian. 

"Setiap digrebek, tak pernah membuahkan hasil bang. Kemungkinan, informasi adanya penggerebekan sudah bocor ke para bandar," beber warga.

Lebih lanjut diutarakan, lokasi perjudian itu menyediakan permainan antara lain, dadu putar, Bakarat, mesin bola-bola, piala serta tembak ikan.

"Setiap hari selalu ramai pemain yang datang bang, mereka mengendarai mobil-mobil mewah," sambung warga.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menerbitkan surat keputusan pembentukan Satgas yang tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 21 Tahun 2024 tentang Satuan Tugas Pemberantasan Perjudian Daring yang terbit di Jakarta 14 Juni 2024.

Dijelaskan dalam berkas salinan Keppres tersebut, pertimbangan pembentukan Satgas sebab kegiatan perjudian bersifat ilegal dan mengakibatkan kerugian finansial, gangguan sosial dan psikologis yang dapat berujung tindakan kriminal.

Selain itu, kegiatan perjudian daring juga dianggap menimbulkan keresahan masyarakat, sehingga perlu segera diambil langkah tegas dan terpadu guna pemberantasannya.

Penulis: Putra
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Markas Judi Pasar VII Marelan Digrebek dan Dipolice Line

Trending Now

Iklan

iklan